Rabu 22 Februari 2017, IAIN Syekh Nurjati Cirebon menerima kunjungan observasi/studi campus dari SMAN 4 Kota Cirebon. Tujuan kunjungan SMAN 4 Kota Cirebon guna mengembangkan wawasan, minat dan bakat dari siswa dan siswi SMAN 4 Kota Cirebon tentang seputar aktivitas perguruan tinggi. Dalam kunjungan kali ini Siswa/i SMAN 4 Kota Cirebon diterima oleh Mohamad Arifin,M.Pd.I (Kasubbag Humas dan Publikasi ) di dampingi oleh Abdul Mubarok,M.Si sebagai perwakilan dari lembaga.
Abdul Mubarok M.Si (Staf Bagian Umum) memberikan cinderamata kepada siswa SMAN 4 Kota Cirebon di Ruang Rapat Senat lantai 2 Gedung Rektorat Tahun 2017.
Senin 20 Februari 2017, HMJ EDSA (English Departement Student Association) menggelar English Contest 2017 di Gedung ICC dengan mengangkat tema “Keyword of Language Development” yang di ikuti oleh kurang lebih 100 peserta mulai dari tingkat SMP, SMA, dan Universitas. Kegiatan English Contest 2017 berlangsung pada tanggal 20 Februari – 23 Februari 2017. Tujuan diadakan kegiatan ini untuk meningkatkan motivasi keterampilan berbahasa inggris terhadap siswa/i SMP dan SMA serta mahasiswa sewilayah 3 Cirebon. Adapun perlombaan yang dilaksanakan terbagi menjadi beberapa sesion;
Debate
Speech Universitas
Speech SMA
Story Telling
Diharapkan acara ini dapat memberikan motivasi bagi seluruh peserta dan panitia untuk mengembangkan skil bahasa inggris mereka.”Menurut Dr. H. Ilman Nafi’a, M.Ag. (Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan)”.
Minggu 19 Februari 2017, Bagian Umum, Humas, dan Publikasi IAIN Syekh Nurjati Cirebon bekerjasama dengan KBPAC (Keluarga Besar Pencinta Alam Cirebon) melaksanakan kegiatan Gerakan Penanaman 1000 Pohon yang berlangsung di Bukit Sukageuri – Palutungan, Kab. Kuningan. Tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut untuk memperbaiki lahan kritis, penghijauan, dan mempererat tali silaturahmi antar pencinta alam. Adapun tamu yang hadir dalam acara:
Pencinta Alam Tingkat Pelajar / SLTA, SMU
Pencinta Alam Tingkat Mahasiswa
Pencinta Alam Tingkat Umum
Warga Setempat
Pembukaan acara Gerakan Penanaman 1000 Pohon di Bukit Sukageuri – Palutungan, Kab. Kuningan. Bagian Umum, Humas, dan Publikasi IAIN Syekh Nurjati Cirebon bekerjasama dengan KBPAC (Keluarga Besar Pencinta Alam Cirebon) Tahun 2017.
Selasa 14 Februari 2017, dalam acara Gebyar Maulid Nabi (GMN) pada hari ini berlangsung dengan kegiatan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) dan Musabaqoh Qiro’atil Kutub (MQK) yang berlangsung di Masjid Al Jamiah. Tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah untuk membuat manifestasi generasi muslim yang berkualitas dan berjiwa nasionalisme demi menggapai syafaat sang tauladan umat dengan menggemakan syair dan syiar islami.
Peserta perempuan yang mengikuti kegiatan MTQ dan MKQ dalam acara Gebyar Maulid Nabi Tahun 2017
Senin 13 Februari 2017, ICC telah berlangsung kegiatan Gebyar Maulid Nabi (GMN) 1438 H dengan mengangkat tema “Manifestasi Generasi Muslim yang Berkualitas dan Berjiwa Nasionalisme Demi Menggapai Syafa’at Sang Tauladan Umat dengan Menggemakan Syiar dan Syair Islami” yang dilaksanakan oleh UKM FK-3 AIN Syekh Nurjati Cirebon, merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya. Di dalam Gebyar Maulid Nabi (GMN) ini ada beberapa agenda yang selalu di tunggu-tunggu oleh masyarakat Jawa Barat, karena didalamnya ada perlombaan Seni Islami Se-Jawa Barat. Perlombaan yang digelar oleh FK-3 adalah Musabaqah Da’i Cilik, Musabaqah Khat Qur’an, Musabaqah Tartil dan Tahfidz Al Qur’an, Musabaqah Puisi Islami, dan Musabaqah Hadroh, Marawis dan Rebana, menurut M.Kheilani (Ketua Pelaksana). Selain Perlombaan, di Gebyar Maulid Nabi juga ada kajian akademik yang bertujuan untuk meningkatkan keilmuan intelektual mahasiswa khususnya Tema dalam Seminar Nasional (Agama Bernegara atau Negara Beragama) dengan narasumber:
K.H. Husein Muhammad
Ulil Abshar Abdalla, Ph.D
Muhammad Al Fayyad
Di samping itu acara yang terakhir dalam Gebyar Maulid Nabi (GMN) adalah pembacaan Maulid Nabi bersama Al Habib Quraisy Bin Ghasim Baharun (Khodimul Majelis Rasulullah Jawa Barat).
Tujuan dilakasanakan kegiatan tersebut menurut ketua umum FK-3 Danu Akhbar, Melestarikan tradisi seni Islami, Menyiapkan kader Islam yang berkualitas, Menciptakan generasi muda yang mampu mengembangkan potensi diri, dan menumbuhkembangkan generasi muslim yang berjiwa nasional.
Dr. H. Ilman Nafi’a, M.Ag (Dekan FITK) memberikan sambutan dalam acara Gebyar Maulid Nabi 1438 H/2017 M di ICC.
Diumumkan ketentuan pendaftaran Wisuda Program Sarjana dan Magister XV sebagai berikut: Pendaftaran wisuda online di syekhnurjati.ac.id pada 13 Februari – 03 Maret 2017; Penyerahan berkas pendaftaran dalam stop map biola ukuran folio (warna biru untuk program sarjana dan warna merah untuk program pascasarjana) ke Sub Bagian Akademik tanggal 13 Februari – 03 Maret 2017 disertai … Baca Selengkapnya
Kamis, 2 Pebruari 2017 Di Gedung IAIN Cirebon Center (ICC) telah berlangsung Ceremony Opening Liga Matematika se-Jawa Barat ke XVI Tahun 2017, Redi Gunawan HMJ HIMKA sebagai penanggungjawab, Liga Matematika merupakan agenda rutin 1 (satu) Tahun sekali yang dilaksanakan oleh HMJ HIMKA Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Dr. H. Ilman Nafia, M. Ag (Dekan F ITK) membuka secara resmi kegiatan kali ini, kegiatan Linmas terdiri dari beberapa tahap seperti Penyisihan Olimpiade SD, SMP dan SMA, Penyisihan LHCM SD/MI, SMP/MTs, dan Babak Penyisihan LCTM masih menurut Redi Gunawan Linmas kali ini diikuti oleh 45 orang peserta olimpiade dari SD, 59 orang peserta olimpiade SMP, 53 orang peserta olimpiade SMA, LHCM SD/MI 50 orang peserta, LHCM SMP/ MTs 33 orang pserta dan LCTM 36 orang peserta jadi jumlah secara keseluruhan adalah 352 orang peserta . Sementara Hadi Kusmanto, M. Si (Ketua Jurusan Matematika) tujuan diadakannya Linmas guna menumbuhkan minat dan motivasi dalam bidang Matematika sebagai ratunya ilmu, menggali potensi intelektual di bidang Matematika, menumbuhkan pola pikir yang logis, sistematis, kreatif, dan inovatif dalam penerapan konsep Matematika.
Acara Ceremony Opening Liga Matematika se-Jawa Barat ke XVI Tahun 2017 di Gedung IAIN Cirebon Center.
Rabu, 1 Pebruari 2017 Fakultas Syariah Ekonomi Islam IAIN Syekh Nurjati Cirebon menghelat 3 (tiga) kegiatan sekaligus yakni Talkshow, Workshop dan Gebyar Ekonomi Kreatif dengan mengangkat tema “Meningkatkan Prestasi Mahasiswa/i Perbankan Syariah melalui Kreatifitas Mahasiswa/i Perbankan Syariah”. Dr. Rita Kusumadewi, SE., MM (Dosen) dan Ari Syahri Rija (Mahasiswa) mereka berdua merupakan penanggungjawab kegiatan kali ini, menurut mereka tujuan diadakanya kegiatan tersebut guna meningkatkan kreatifitas Mahasiswa/i membentuk jiwa job creater, dan mempererat tali silaturahim serta kekompakkan dan kebersamaan antara Dosen dan Mahasiswa/i Perbankan Syariah IAIN Syekh NUrjati Cirebon. Dr. Abdul Azis, M. Ag (Wakil Dekan III Fak. SEI) membuka secara resmi kegiatan tersebut, menurut Dr. Abdul Azis, M. Ag dalam acara Talkshow dan Workshop mengahdirkan sebagai narasumber adalah Nissa Nuraeni (pemilik Naturcraft dan Sweet Batik), Eva Herliyanti (pemilik Oribelle dan distributor 5 baju), Nuri Handayani (pemilik sekolah bisnis online), Erwan Riyanto (OJK), Ade Bastian (Producer, sutradara, art director, actor film indie) dan Handi Kara (proffesional Hollywood poster designer). Sementara untuk acara workshop dibagi menjadi 3 (tiga) tempat sesuai dengan skill dari pada narasumber itu sendiri seperti decaupege (kerajinan tangan), hijab fashion (bisnis online) serta film production (seni perfilman) dan tak kalah menariknya dengan digelar beberapa stand guna lebih semaraknya acara Gebyar Ekonomi Kreaif Fakultas Syariah Ekonomi Islam.
Acara Talkshow Gebyar Ekonomi Kreatif Fakultas Syariah Ekonomi Islam Tahun 2017.
Selasa, 31 Januari 2017 di halaman Perpustakaan Pusat IAIN Syekh Nurjati Cirebon berlangsung acara pelepasan Perkemahan Bakti Masyarakat dan Pengembaraan Angkatan V UKK Pramuka Racana Syekh Nurjati – Nyimas Rarasantang Pangkalan IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Dr. Sopidi, MA dengan didampingi oleh Dr. Kartimi, M. Pd, Dra. Imroatul Fatihah, M. Ag dan Tato Nuryanto, M.Pd memberikan pengarahan sekaligus melepas para peserta. Dalam acara perkemahan kali ini diikuti oleh 111 orang peserta yang terdiri dari 35 orang putra dan 76 orang putri, kegiatan ini direncakan selama 10 hari dan berlokasi di Desa Dukuh Badag Kecamatan Cibingbin Kabupaten Kuningan yang belum lama ini terkena bencana banjir. Sementara itu Yati Nurhayati selaku Ketua Panitia PERBAKMAS dengan didampingi Tubagus Saefnurullah (Ketua Dewan Racana Putra) dan Siti Rohmah (Ketua Dewan Racana Putri) menjelaskan tujuan dilaksanakannya PERBAKMAS kali ini dengan 4 (empat) target yang harus bisa teralisasikan yakni; Mini Research, Bakti Sosial, Penanaman Bibit Pohon (Hasil Kerjasama dengan Bagian Humas dan Publikasi IAIN Syekh Nurjati Cirebon), Penyuluhan Kesehatan, ini merupakan wujud salah satu tujuan dari Tri Dharma Perguruan Tinggi IAIN Syekh Nurjati Cirebon kepada masyarakat.
Dr. Sopidi, MA (selaku Pembina Pramuka) memberikan pengarahan sekaligus melepas secara resmi peserta Perkemahan Bakti Masyarakat dan Pengembaraan Angkatan V di halaman Perpustakaan Pusat.