Berita Kegiatan
Home » Pos » Berita » Humas UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Hadiri Forum Humas PTKIN Se-Jawa Madura di Kediri

Humas UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Hadiri Forum Humas PTKIN Se-Jawa Madura di Kediri

Kediri— Tim Humas dan Akademik Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon turut berpartisipasi dalam Forum Humas Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) se-Jawa Madura (Jawara) yang digelar di UIN Syekh Wasil Kediri, Jawa Timur. 27-28/11/25.

Delegasi dari UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon terdiri atas Amelia Ayu Lestari, S.Sos (Pranata Humas Ahli Pertama), Bekti Sugiyono, S.Kom (Pranata Komputer), dan Tia Triana Suharyantini, S.I.P (Analis SDM).

Forum ini menjadi wadah penting bagi pranata humas PTKIN se-Jawa Madura untuk melakukan sinkronisasi tata kelola kehumasan, berbagi pengalaman, serta merumuskan strategi komunikasi publik yang lebih efektif di lingkungan perguruan tinggi keagamaan Islam.

“Kegiatan ini bukan hanya ajang koordinasi, tetapi juga sarana bertukar gagasan dan memperkuat jejaring kehumasan antar-PTKIN,” ujar salah satu peserta forum.

Acara dibuka langsung oleh Rektor UIN Syekh Wasil Kediri, Prof. Dr. H. Wahidul Anam, M.Ag, serta menghadirkan Dr. Thobib Al-Asyhar, M.Si, Kepala Biro Humas dan Komunikasi Kementerian Agama RI, sebagai narasumber utama.

Ukom Prahum 2025 Cetak Sejarah, Kemenag–Komdigi Resmi Mulai Tahap Pertama dengan Peserta Terbanyak

Dalam kesempatan itu, Thobib menekankan pentingnya peran humas dalam menyebarkan informasi positif dan membangun citra lembaga keagamaan di era digital. “Humas saat ini dituntut untuk adaptif, kreatif, dan mampu menjembatani pesan lembaga dengan publik melalui berbagai platform digital,” ujarnya.

Selain itu, forum juga menjadi momentum perkenalan bagi sejumlah pranata humas baru di lingkungan PTKIN se-Jawa Madura. Mereka berkesempatan untuk saling mengenal, bertukar pengalaman, dan membangun kerja sama lintas kampus.

Ketua Forum Humas Jawara, Zidnie Ilham Elfikri, M.Pd, yang juga bertindak sebagai moderator, memberikan ruang terbuka bagi seluruh peserta untuk menyampaikan ide dan gagasan demi kemajuan kehumasan PTKIN di masa mendatang.

“Forum ini diharapkan dapat melahirkan kolaborasi nyata antarhumas PTKIN dan menghasilkan standar tata kelola kehumasan yang lebih profesional dan berdampak,” ujar Zidnie.

Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antar-PTKIN semakin kuat dan mampu meningkatkan kualitas publikasi serta transparansi informasi di lingkungan perguruan tinggi keagamaan Islam di Indonesia

UIN Syekh Wasil Kediri Gelar Forum Jawara untuk Perkuat Kolaborasi Humas PTKIN

Berita Populer

01

UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Lantik 11 Dosen Baru, Rektor Tekankan Integritas dan Profesionalitas

02

Pengumuman Perpanjangan Pendaftaraan Wisuda Sarjana, Magister, dan Doktor ke-3

03

Dua Dosen FUA UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Didapuk Jadi Narasumber Workshop BRIN

04

33 Peserta Lulus Uji Makalah Calon Pegawai KPK: Kepala SPI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Masuk Daftar

05

Mahasiswa UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Menjadi Khatib di Pattani, Thailand: Dakwah Intelektual Nusantara Menginspirasi Komunitas Melayu-Muslim

Download PPID UINSSC Mobile App

Kalender

November 2025
M T W T F S S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

Archives

Pos Terbaru