Berita Kegiatan
Home » Pos » Berita » Pelatihan “BUSTER H GODI” Hari Kedua: Inovasi Bisnis UMKM melalui Kreativitas, Digital Marketing, dan Pemanfaatan AI

Pelatihan “BUSTER H GODI” Hari Kedua: Inovasi Bisnis UMKM melalui Kreativitas, Digital Marketing, dan Pemanfaatan AI

UIN Siber Cirebon – Hari kedua pelatihan “BUSTER H GODI” yang diselenggarakan di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, menghadirkan sesi penuh inspirasi dan wawasan baru untuk para pelaku UMKM. Sesi pertama dimulai dengan paparan mendalam dari Toheri, M.Si., yang mengulas topik “Creativity & Design Thinking”. Toheri menjelaskan bagaimana konsep tersebut sangat relevan bagi UMKM dalam menciptakan dan memanfaatkan ide-ide kreatif yang dapat memperkuat dan mendukung keberlanjutan bisnis mereka. Jum’at, (20/12/2024).

“Creativity & Design Thinking bukan hanya tentang berinovasi, tetapi juga tentang memecahkan masalah dengan pendekatan yang lebih manusiawi, yang dapat memberikan dampak positif terhadap perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah,” ujar Toheri dalam sesi tersebut. Selain itu, ia juga menekankan pentingnya digital marketing sebagai bagian dari strategi untuk mengoptimalkan pemasaran dan meningkatkan jangkauan pasar.

Setelah Toheri, materi dilanjutkan oleh Asmiyati Khusnul Maryam, SE., ME., yang memberikan penjelasan rinci mengenai “Financial Visibility”. Asmiyati mengupas secara mendalam tentang bagaimana pentingnya pemahaman finansial dalam menjalankan usaha, serta bagaimana aspek keuangan yang transparan dapat mendukung pertumbuhan UMKM. Ia kemudian membahas topik berikutnya tentang E-Commerce dan pemanfaatan Artificial Intelligence (AI), membuka wawasan baru bagi peserta pelatihan mengenai potensi besar teknologi ini dalam mengoptimalkan bisnis online.

Dasar-Dasar Jurnalisme dan Urgensinya bagi Perguruan Tinggi Siber

Acara yang dipandu oleh Hj. Ery Khaeriyah, MA., dan Abdul Qohar, S.H.I., ini dihadiri oleh peserta pelatihan dari berbagai kalangan, yang sangat antusias mengikuti setiap materi yang disampaikan. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kemampuan dan pemahaman para pelaku UMKM, serta mendorong mereka untuk terus berinovasi di era digital yang semakin berkembang.

Pelatihan ini merupakan bagian dari komitmen untuk mendukung pertumbuhan UMKM, khususnya di Cirebon, dalam menghadapi tantangan dan peluang bisnis di era digital.

UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Evaluasi Laporan Program Kerja 2026

Berita Populer

01

Pengumuman Pengajuan Usulan Keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT) Tahun Akademik 2025/2026

02

Pengumuman Pelaksanaan Herregistrasi Semester Genap Tahun Akademik 2025/2026

03

UPZ Syarifah Mudaim Buka Program Beasiswa & Subsidi UKT 2026 Semester Genap

04

UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Lantik 11 Dosen Baru, Rektor Tekankan Integritas dan Profesionalitas

05

Pengumuman Penerima Keringanan UKT

Download PPID UINSSC Mobile App

Kalender

January 2026
M T W T F S S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Archives

Pos Terbaru