Berita Kegiatan Pojok Rektor
Home » Pos » Berita » Program Pascasarjana UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Adakan Focus Group Discussion untuk Peningkatan Akreditasi Program Studi

Program Pascasarjana UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Adakan Focus Group Discussion untuk Peningkatan Akreditasi Program Studi

UIN Siber Cirebon — Program Pascasarjana UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, yang juga dikenal sebagai Cyber Islamic University (CIU), menyelenggarakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) untuk tenaga pendidik dan tenaga kependidikan di Apita Hotel Cirebon. Kegiatan ini mengusung tema “Program Peningkatan Akreditasi Prodi Pascasarjana melalui Penyempurnaan Regulasi Akademik” dan berlangsung selama dua hari, dari Rabu hingga Kamis, 13-14 November 2024.

Plt Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. H. Jamali, M.Ag., membuka acara dengan laporan tentang urgensi FGD ini. Menurutnya, kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat regulasi akademik, yang berperan penting dalam peningkatan kualitas akreditasi program studi di Pascasarjana. “Dengan penyempurnaan regulasi akademik yang terstruktur dan relevan, kita dapat meningkatkan mutu dan daya saing program pascasarjana CIU secara berkelanjutan,” ujar Prof. Jamali.

Sebanyak 50 peserta menghadiri FGD ini, terdiri dari jajaran pimpinan universitas termasuk Rektor Prof. Dr. H. Aan Jaelani, M.Ag., para Wakil Rektor, Kepala Biro AUAK, para Kaprodi S2 dan S3, tim Gugus Mutu, Ketua dan Sekretaris LPM, serta tim akreditasi, dosen S2 dan S3, dan tenaga kependidikan. Acara ini juga dihadiri perwakilan dari Bank CIMB Niaga Syariah sebagai tamu undangan.

Dasar-Dasar Jurnalisme dan Urgensinya bagi Perguruan Tinggi Siber

Dalam sambutannya, Rektor UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Prof. Dr. H. Aan Jaelani, M.Ag., menekankan pentingnya penyempurnaan regulasi akademik sebagai salah satu pilar utama peningkatan akreditasi. “Peningkatan akreditasi program studi merupakan kebutuhan mendesak agar Pascasarjana CIU mampu berdaya saing tinggi di tingkat nasional dan internasional,” kata Prof. Aan. Ia juga secara resmi membuka FGD, yang diharapkan dapat menghasilkan regulasi akademik yang inovatif dan sesuai dengan kebutuhan pendidikan tinggi modern.

Kegiatan FGD ini menjadi forum diskusi yang aktif, di mana para peserta berbagi ide dan strategi untuk menyempurnakan regulasi akademik yang mendukung kemajuan program studi pascasarjana. Dengan komitmen dari seluruh tenaga pendidik dan kependidikan, FGD ini diharapkan dapat menjadi titik awal bagi peningkatan kualitas dan akreditasi yang lebih baik di masa depan.

UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Evaluasi Laporan Program Kerja 2026

Berita Populer

01

Pengumuman Pengajuan Usulan Keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT) Tahun Akademik 2025/2026

02

Pengumuman Pelaksanaan Herregistrasi Semester Genap Tahun Akademik 2025/2026

03

UPZ Syarifah Mudaim Buka Program Beasiswa & Subsidi UKT 2026 Semester Genap

04

UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Lantik 11 Dosen Baru, Rektor Tekankan Integritas dan Profesionalitas

05

Pengumuman Penerima Keringanan UKT

Download PPID UINSSC Mobile App

Kalender

January 2026
M T W T F S S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Archives

Pos Terbaru